Footer Social

Advertisment

Batik Sesuai Desain Anda

10 Daftar Band Metal Terbaik Versi Admin Metaljoox, Wajib Ada Di Playlist!!

Joe Duplantier Vokalis Gojira

METALJOOX.net - Mungkin artikel ini yang kalian tunggu, banyak sekali yang merekomendasikan tentang artikel ini "10 daftar band terfaforit dari admin Metaljoox", dan tentunya pada kesempatan ini kita akan bahas satu persatu

Saya hanya membahas 10 band saja, sebetulnya ada banyak sekali band faforit saya, dari yang bergenre Deathcore, Metalcore, Deathmetal bahkan Black Metal

10 band yang saya sebutkan ini merupakan band yang sering saya dengarkan dari awal saya mengenal dunia musik metal sejak SMP sekitaran tahun 2010 hingga sekarang saya masih tetap konsisten mendengarkan lagu dari band band ini

Bisa dikatakan band yang saya sebutkan ini Soundtracknya lagu di dalam hidup saya!! Oke tanpa basa basi langsung aja, cek this out

1. Slipknot

Image By Billboard

Anak metal yang lahir di tahun 90an bahkan 2000an sekalipun pasti akrab sekali dengan band satu ini, yap!! dia adalah pasukan bertopeng asal Iowa SLIPKNOT, pertama kali saya mendengar lagu metal adalah lagunya Slipknot yang berjudul "No Life"

Lagu terbaik Slipknot: No Life, SIC, Duality, Eyeless, dan Before I Forget




2. Gojira


Hampir semua album Gojira saya koleksi, saya suka grup band ini karna mereka sangat unik dalam hal membawakan setiap lagu lagunya, klo anda doyan musik Grove Metal seperti Lamb Of God dll, pasti anda suka band ini

Lagu terbaik: The Cell, Stranded, Silvera, The Shooting Stars




3. Opeth

Image By Opeth.com

Ini salah satu grup band old School yang saya nikmati, cita rasa musik mereka bisa menggugahkan nafsu makan kalian, klo ga percaya rasakan sendiri

Lagu terbaik: Sorceress, Windowpane, In My Time Of Need, dan Ghost Of Perdition




4. Skeletonwitch


Saya menyukai semua albumnya, albumnya bergenre Pure Black Metal, sedangkan di album lainnya gak mirip Black Metal namun lebih dominan ke arah musik porogresif

Lagu terbaik: Burned Of Bones, This Evil Embrence, This Horrifying Force, Unending, Everliving




5. Necrophagist


Ini grup band lama, mereka sudah tidak aktif lagi di dunia musik, mereka sudah bubar sejak tahun 2004 lalu

Lagu terbaik: The Stillborn One, Stabwound, Only Ash Remains




6. Cannibal Corps


Grup band ini selalu akrab di cekal dibeberapa negara terutamanya di negara tetangga kita Malaysia, sejujurnya saya lebih suka membaca lirik lagunya ketimbang mendengarkan lagunya

Lagu terbaik: I Cum Blood, Hammer Smashed Face, Scourge Of Iron, Evisceration Plague




7. Meshuggah


Ini salah satu band yang wajib saya dengarkan di pagi hari, ketika lu bangun dari tidur kemudian lu dengarkan lagu ini, rasanya sungguh membawa energi lain untuk membawa hari hari lu semakin menyenangkan

Lagu terbaik: Demiurge, Bleed, Born In Dissonance, Future Bleed Machine




8. Infant Annihilator


Satu kata buat band ini, BRUTAL!!! Salah satu band Deathcore yang paling gue suka, lagu mereka bisa bikin telinga lu bermasalah, apalagi klo lu dengerkannya pake Head phone atau Headset bisa bisa gendang telinga lu pecah

Lagu terbaik: Decapitation Fornication, Soil The Stillborn, Cuntcrusher, Blasphemian




9. Pathology


Menurut saya pribadi, genre Slamming itu memiliki ketukan gitar dan drumnya yang hampir sama percis di setiap band, slamming adalah genre paling membosankan!! hal ini yang menggugahkan saya tidak suka terhadap genre Slamming, terkecuali grup band Pathology, meskipun mereka bergenre Slamming, tapi saya suka karna mereka itu berbeda dari band slamming pada umumnya

Lagu terbaik: Lamentation, Tyrannical Decay




10. The Black Dahlia Murder


Gue pecinta musik brutal, saya rasa aneh sekali jika anda pecinta musik brutal tapi di playlist kalian tidak ada lagu lagu lagu dari grup band satu ini

Lagu terbaik: Nightbringers, Widowmaker, Matriarch

10 Daftar Band Metal Terbaik Versi Admin Metaljoox, Wajib Ada Di Playlist!! 10  Daftar Band Metal Terbaik Versi Admin Metaljoox, Wajib Ada Di Playlist!! Reviewed by Adi Ariadi on January 29, 2019 Rating: 5

No comments:

Advertisement

Powered by Blogger.